Penulis : Putri Adila
Foto : KIFO KOSMIK
Pada kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universias Hasanuddin (Unhas) yang bertempat di Hotel Unhas. Dekan Fisip, Prof Dr Phill Sukri MSi memberikan pesan pada mahasiswa baru, tentang pentingnya menjaga etika dan moral, Selasa (13/08).
Pada kesempatannya ia mengatakan, PKKMB diadakan sebagai pengingat para mahasiswa baru bahwa mereka telah masuk pada kehidupan individu dewasa yang mandiri dan aktif. Dirinya juga menghimbau, agar mahasiswa Fisip tidak hanya memiliki kemampuan dari aspek pengetahuan tapi juga menjunjung tinggi kebenaran secara penuh.
“Masuk ke dunia kampus itu, kita tidak hanya mengisi kepala. Tapi ada dua aspek lainnya yang sangat penting, yaitu afeksi dan psikomotorik, karena saya yakin kita semua tahu, di negara kita ini ada banyak sekali orang cerdas, tapi banyak juga orang cerdas yang salah berperilaku,” jelasnya.
Dengan menggabungkan semua aspek tersebut, Dekan Fisip itu berharap, setelah lulus para mahasiswa mampu mengambil keputusan yang bijaksana dan menghindari perilaku yang melanggar aturan.
Ia turut menjelaskan bahwa menciptakan lingkungan yang baik maka kecerdasan yang bertanggung jawab akan terbentuk. Hidup dalam lingkungan yang baik tidak hanya berharap pada orang lain, tapi dimulai pada diri sendiri. “Kita tidak hanya berbicara tentang lingkungan, tapi bagaimana kita hidup dalam lingkungan yang baik,” sambungnya.
Terakhir, Prof Sukri berharap para orangtua dapat bekerja sama dengan civitas akademika Unhas untuk membimbing para mahasiswa. Membuka ruang diskusi dengan para pimpinan departemen dan fakultas untuk memastikan orangtua selalu mengetahui proses akademik yang dilakukan oleh anak mereka.