Sejauh Apa Aku Harus Berjalan?

0
85

Tulisan Oleh : Nadim Bintang

Ilustrasi Oleh : Nadim Bintang

Pagi itu, aku memulai perjalanan dengan berat hati. Langkah demi langkah, rasa sakit perlahan memudar, digantikan oleh keindahan alam di sekitarku.

Aku mendaki gunung demi gunung, mencari jawaban di puncak-puncak tinggi. Setiap langkah adalah usahaku. Malam tiba, di bawah langit berbintang, aku bertanya: “Sejauh apa aku harus berjalan ?”

Di puncak tertinggi, aku menyadari bukan jarak yang penting, tapi perjalanan itu sendiri.
Mengakhiri tanpa memulai, ternyata tak seperti yang aku bayangkan.
Melupakanmu bukanlah menghapus kenangan, tapi menerima kenyataan dan menemukan diriku sendiri.

Aku melangkah lagi, bukan untuk melupakanmu, tapi untuk menemukan diri yang baru. Sejauh apa aku harus berjalan? Jawabannya: sejauh yang diperlukan untuk menemukan bahwa yang kucari adalah penerimaan diri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here