Turun Lapangan, Peserta Timelines 2019 Rasakan Pengalaman Jadi Jurnalis

0
615

Foto oleh Kifo KosmikĀ 

Makassar, Baruga – Hari kedua Timelines 2019 dilanjutkan dengan agenda liputan dan evaluasi karya, Sabtu (4/5/2019). Liputan dilakukan di Kelurahan Daya dengan dua lokasi yakni pasar dan terminal. Sedangkan evaluasi berlangsung di Asrama Mahasiswa Balikpapan, Jl. Bung.

Koordinator Acara Timelines 2019, Kartika Nursyahbani, mengatakan sebelum meliput, para peserta terlebih dahulu mengadakan rapat untuk menentukan susunan redaksi, tema majalah dan jenis-jenis rubriknya.

“Selain itu, peserta juga meliput dengan didampingi oleh tim pendamping dari panitia,” tambahnya.

Salah satu peserta, Nurin Nashfati, mengatakan pelatihan ini memberikannya pengalaman menjadi jurnalis. “Berkesan sekali karena kita betul-betul diajarkan menjadi profesional, dan belajar bagaimana alur kerja di media, seperti rapat redaksi dan sebagainya,” jelasnya.

Hasil liputan ini kemudian ditampilkan lewat presentase yang nantinya akan di publikasikan dalam bentuk majalah sebagai output dari kegiatan Timelines 2019. (Muh. Dirga Luthfi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here